Gianyar - Bhabinkamtibmas Desa Temesi Aiptu Ngakan Anta Kumara, SH atensi penyerahan dana BLT-Desa (Bantuan Langsung Tunai) Tahun 2024 dari Dana Desa terhadap warga Desa Temesi bertempat di Kantor Desa Temesi wilayah Kecamatan Gianyar Kabupaten Gianyar (4/7/2024)
Kegiatan penyerahan BLT tersebut dilaksanakan oleh Putu Paheri selaku staf Keuangan Desa Temesi, sementara Jumlah keseluruhan penerima BLT sebanyak 23 KPM dengan rincian Banjar Temesi sebanyak 9 orang, Banjar Peteluan sebanyak 6 orang dan Banjar Pegesangan sebanyak 8 orang,
Menurut Putu Suheri jumlah dana BLT yang diterima sebesar Rp 300.000 (tiga ratus ribu rupiah )/bulan, penyerahan dana BLT (Bantuan Langsung Tunai) Tahun 2024 dari Dana Desa merupakan Program pemerintah pusat bagi masyarakat Desa yang kurang mampu, ungkapnya.
Bhabinkamtibmas Desa Temesi Aiptu Ngakan Anta Kumara,SH dan Babinsa Serda I Wayan Suardika melaksanakan pengamanan sampai kegiatan berakhir dengan aman dan lancar. ***