Gianyar - Di Balai Banjar Sengguan Kangin, Kelurahan Gianyar. Babinsa Kelurahan Gianyar, Koramil 1616-01/Gianyar Sertu I Made Merta Yasa monitoring dan melaksanakan pendampingan kegiatan Posyandu Balita yang dilaksanakn oleh Ibu-ibu Kader Posyandu Banjar Sengguan dan Bidan Kelurahan Gianyar Ibu Gayatri. Senin (15/4/2024)
Kegiatan Posyandu yang rutin dilaksanakan setiap bulan tersebut merupakan program rutin Pemerintah yang bertujuan untuk mengetahui tingkat pertumbuhan serta perkembangan Balita secara umum, baik dari segi berat badan, tinggi badan maupun lingkar kepala Balita, dalam Upaya Pemerintah untuk menekan/mencegah kasus Gizi Buruk maupun Stunting yang ada dilingkungan Kelurahan Gianyar pada khususnya.
Dalam kegiatan Posyandu tersebut juga dilaksanakan bimbingan kesehatan kepada Para Ibu yang memiliki Balita untuk menerapkan pola Asuh Anak yang baik, termasuk anjuran tentang pemberian Imunisasi lengkap kepada Bayinya. bagi Para Balita yang sudah dilakukan pemeriksaan kesehatan selanjutnya diberikan (PMT) pemberian makanan tambahan yang bernutrisi untuk meningkatkan Gizi Para Balita...